Mengatasi Aplikasi Tidak Berfungsi di Perangkat Anda – Apakah kamu sedang mengalami masalah aplikasi tidak berfungsi di perangkat android? Ini merupakan masalah error yang sering dialami oleh beberapa pengguna hp android. Lalu adakah cara mengatasi aplikasi tidak berfungsi di perangkat Anda paling efektif?

Mengapa Saat Membuka Aplikasi Muncul Error Aplikasi Tidak Berfungsi Di Perangkat Anda di Android?

Pertama, Kami akan membantu kamu untuk mengetahui penyebab aplikasi tidak berfungsi di perangkat Anda. Memahami penyebabnya pastinya akan membantu kamu untuk menemukan solusi cepat mengatasi masalah ini.

Server Aplikasi Sedang Dalam Proses Maintenance

Salah satu penyebab dari aplikasi tidak berfungsi di perangkat anda bisa disebabkan karena aplikasi tersebut sedang melakukan pemeliharaan server. Jadi ketika aplikasi tertentu tidak bisa digunakan atau dibuka, mungkin penyebabnya karena server aplikasi sedang maintenance.

Aplikasi Lama Belum Diperbarui

Aplikasi tidak berfungsi di perangkat Anda di Android juga bisa terjadi ketika aplikasi tersebut tidak diupdate ke versi baru. Apalagi ketika pengembang aplikasi baru saja melakukan banyak perubahan update. Aplikasi yang tidak diperbarui ketika ada pembaruan terbaru bisa menyebabkan error dan tidak sinkron dengan server. Oleh karena itu, kamu tidak akan bisa membuka aplikasi jika tidak memperbaruinya.

Memori RAM HP Penuh

Memori RAM merupakan ruang bagi aplikasi untuk bisa beroperasi dengan normal dan lancar. Jika memori RAM penuh maka bisa menyebabkan aplikasi tidak berfungsi dan digunakan di hpmu.

Aplikasinya Rusak

Penyebab lainnya bisa karena aplikasi yang terinstal di hp kamu rusak akibat crach dengan aplikasi lain atau sistem di hp.

Panduan Cara Mengatasi Aplikasi Tidak Berfungsi di Perangkat Anda

Jika kamu mengalami masalah aplikasi tidak bisa digunakan, kamu bisa terapkan beberapa cara mengatasi aplikasi tidak berfungsi di perangkat anda berikut :

1. Perbarui Aplikasi

Mengatasi Aplikasi Tidak Berfungsi di Perangkat Anda

Untuk mengatasi error aplikasi tidak berfungsi, coba lihat apakah ada update terbaru atau tidak di aplikasi tersebut.

  • Langkah 1 : Buka Playstore > Pilih ikon akun Google.
  • Langkah 2 : Buka Kelola Aplikasi & Perangkat> Klik Update Tersedia.
  • Langkah 3 : Cari aplikasi yang tidak berfungsi, dan cek apakah ada pembaruan aplikasi tersebut atau tidak.
  • Langkah 4 : Jika ada pembaruan, silahkan kamu klik tombol Update pada aplikasi tersebut.

2. Hapus Data Aplikasi

Mengatasi Aplikasi Tidak Berfungsi di Perangkat Anda

Solusi optimal ketika aplikasi Anda crash atau tidak berfungsi di hp android sebagai berikut:

  • Langkah 1 : Tekan lama aplikasi yang ingin diperbaiki > Pilih Informasi aplikasi.
  • Langkah 2 : Buka Penyimpanan & Cache, dan lanjutkan pilih Hapus Data/Hapus Penyimpanan.

Setelah selesai, kamu bisa coba buka aplikasi untuk melihat apakah kamu bisa membuka aplikasinya atau tidak.

3. Hapus instalasi dan instal ulang

Mengatasi Aplikasi Tidak Berfungsi di Perangkat Anda

Untuk menghapus instalasi aplikasi yang tidak berfungsi atau tidak bisa digunakan, lakukan hal berikut:

  • Langkah 1 : Tekan lama aplikasi yang bermasalah dan pilih Uninstall/Copot Pemasangan > Pilih Ok.
  • Langkah 2 : Lalu masuk ke Play Store, cari, unduh dan instal ulang aplikasi tersebut seperti biasa.

4. Hentikan Paksa Aplikasi

Mengatasi Aplikasi Tidak Berfungsi di Perangkat Anda

Cara mengatasi aplikasi tidak berfungsi di perangkat lainnya bisa dengan cara hentikan paksa aplikasi tersebut, langkahnya sebagai berikut :

  • Langkah 1 : Tekan dan tahan aplikasi yang bermasalah > Pilih Informasi aplikasi.
  • Langkah 2 : Klik Paksa Berhenti yang ada di pojok kanan bawah, lalu kamu coba buka kembali ke aplikasi tersebut untuk melihat apakah berhasil dibuka dengan normal atau tidak.

Semoga cara Mengatasi aplikasi tidak berfungsi di perangkat Anda diatas bisa membantu kamu mengatasi masalah ini dengan cepat dan mudah.

Reza

SEO Spesialist & Writer at news.lapakreload.id | Techno Enthusiast | I started diving into SEO in early 2019 and eager to learn more!

Tags

Related Post

Leave a Comment

Ads - Before Footer